LAMPUNGNASIONAL

Pemprov Lampung Dukung Peluncuran SP2D Online Melalui SIPD-RI

Berita-public.com, Jakarta – Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela didampingi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Marindo Kurniawan, menghadiri peluncuran Sistem Penerbitan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) Online melalui Sistem Informasi Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (SIPD-RI), yang digelar di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (17/4/2025).

Kegiatan ini merupakan inisiatif Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia dan dihadiri langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemendagri, Irjen. Pol. Drs. Tomsi Tohir, M.Si. Acara tersebut juga diikuti oleh para kepala daerah, pejabat pengelola keuangan, serta perwakilan pemerintah daerah dari seluruh Indonesia.

Peluncuran SP2D Online ini menjadi salah satu langkah strategis pemerintah dalam mendorong percepatan transformasi digital di bidang pengelolaan keuangan daerah. Inovasi ini diharapkan dapat meningkatkan transparansi, akuntabilitas, serta efisiensi dalam penyaluran dana daerah.

Marindo Kurniawan menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap inovasi digital yang diusung Kemendagri melalui SIPD-RI. Ia menilai, kehadiran SP2D Online akan memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan kualitas layanan keuangan daerah.

“Integrasi sistem antara pemerintah pusat dan daerah melalui SIPD-RI diharapkan dapat memperkuat pengawasan serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap pengelolaan anggaran daerah,” ujarnya.

Ia menambahkan, peluncuran SP2D Online ini menjadi tonggak penting dalam modernisasi sistem keuangan daerah dan merupakan momentum bagi seluruh pemerintah daerah untuk terus berinovasi dalam mendukung terwujudnya pemerintahan digital yang berkelanjutan. (*)

Exit mobile version