Palembang, BP – Ribuan massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli (AMP) Kota Palembang menggelar aksi unjuk rasa di Parkside’s Hotel Palembang, Sabtu (8/2/2025). Aksi ini dilakukan sebagai bentuk protes terhadap dugaan pelanggaran hukum yang dilakukan oleh pihak hotel.
Koordinator aksi, Ki Edi Susilo, menyampaikan bahwa massa menuntut agar hotel tersebut ditutup secara permanen.
“Mulai pukul 08.30 WIB, sekitar 700 hingga 1.000 massa dari 40 organisasi akan melakukan aksi di depan Parkside’s Hotel Palembang. Tuntutan kami jelas, hotel ini harus ditutup secara permanen,” ujarnya.
Menurutnya, hotel tersebut diduga beroperasi tanpa izin yang sah serta melanggar regulasi yang berlaku di Kota Palembang.
“Hotel ini dibangun sebelum mengurus izin, sehingga menyalahi aturan yang ada,” tambahnya.
Ia juga menyebut bahwa DPRD Kota Palembang telah mengeluarkan rekomendasi terkait permasalahan ini. Selain itu, hotel tersebut pernah disegel oleh Pemerintah Kota (Pemko) Palembang, namun segel tersebut diduga dirusak.
“Aksi ini juga sebagai bentuk peringatan agar pemerintah daerah tegas dalam menegakkan aturan,” katanya.
Hingga berita ini di terbitkan, pihak hotel maupun pemerintah belum memberikan tanggapan resmi terkait tuntutan yang disampaikan oleh para pengunjuk rasa. (Red/*)