BANDAR LAMPUNG

Upaya Bantu Masyarakat, Selama Ramadhan Pemkot Bandar Lampung Salurkan 124 Ribu Beras

×

Upaya Bantu Masyarakat, Selama Ramadhan Pemkot Bandar Lampung Salurkan 124 Ribu Beras

Sebarkan artikel ini

Bandar Lampung, berita-public.com – Berupaya membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok. Selama Bulan Ramadhan 1446 Hijriah Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung telah menyalurkan kurang lebih 124 ribu kantong beras.

Bantuan beras yang berasal dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Dinas Sosial Kota Bandar Lampung.

Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana, mengatakan bahwa Pemerintah Kota Bandar Lampung telah menyiapkan 44 ribu kantong beras melalui Dinas Sosial.

“Jika ditambah dengan beras dari Baznas, totalnya bisa mencapai 124 ribu kantong beras dengan ukuran 5 kg,” katanya.

Bunda Eva berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Nanti, menjelang Iduladha, bantuan beras juga akan kembali disalurkan,” ujarnya.

Sementara itu, salah satu warga penerima bantuan, Reni Puspita, mengucapkan terima kasih atas perhatian Wali Kota kepada masyarakat.

“Terima kasih, bantuan ini sangat membantu kami,” tutup Reni. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini